Dari Toba hingga Jakarta, Ini Daftar Jenazah Korban Bus ALS yang Belum Dijemput Keluarga

  • Bagikan

Sesampainya di lokasi, Wandi diminta oleh petugas untuk menyampaikan ciri-ciri khas korban sebagai proses awal identifikasi.

“Karena kami sepupu istri korban, tentu kami mau menghubungi dulu keluarganya, tapi surat-surat seperti kartu keluarga sudah kami siapkan,” terang Wandi.

Kapolres Padang Panjang AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro menyebut, dari total 12 korban meninggal dunia, delapan sudah dijemput pihak keluarga dan dibawa ke kampung halaman masing-masing. Tiga dibawa ke Padang Sidempuan, dua ke Medan, dan tiga ke Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

“Delapan jenazah sudah diambil dan dijemput pihak keluarga untuk dimakamkan. Pada Selasa malam kemarin sudah selesai dilakukan proses identifikasi dan proses autopsi,” jelas Kartyana.

Sementara itu, empat jenazah lain yang belum dijemput masih berada di RS Bhayangkara. Berikut daftar nama korban tersebut:

  1. Atas Silaen (30) – Kelurahan Lumban Pinasa, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba, Sumatera Utara.
  2. Aryudi (38) – Kelurahan Bangun Sari, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
  3. Etrick Gustaf Wenas (26) – Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.
  4. Sri Rejeki (36) – Kelurahan Bencahlesung, Kecamatan Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, Riau.
  • Bagikan