“Gang lain di sekitar sini sudah beberapa kali diperbaiki, tapi gang kami ini seakan luput dari perhatian pemerintah,” tambahnya.
Hal senada juga disampaikan oleh warga lainnya, Baginda Ali Siregar. Ia berharap Pemko Padangsidimpuan dapat segera mengambil tindakan.
“Sudah sepantasnya gang ini jadi prioritas, mengingat fungsinya sangat vital, termasuk sebagai akses ke masjid,” ujarnya.
Warga berharap perhatian dan tindakan nyata dari pemerintah agar gang ini segera mendapat perbaikan yang layak demi keselamatan dan kenyamanan bersama.













