Selamat! Toto Malandow Harahap Ditunjuk Sebagai Ketua Karateker DPD KNPI Sidimpuan

  • Bagikan

PADANGSIDIMPUAN-Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sumatera Utara (Sumut), menunjuk Toto Malandow Harahap, sebagai ketua karateker DPD Ketua KNPI Kota Padangsidimpuan.

Penunjukan tersebut mengacu kepada surat keputusan DPD KNPI Sumut nomor. 59/KPTS/KNPI SU/VI/2021. “Surat tentang karateker kepengurus DPD KNPI Padangsidimpuan sudah ditanda-tangani pada 9 Juni 2021,”ujar Toto kepada LENSAKINI.com, ketika ditemui.

Dia mengatakan, saat ini pihak sedang melakukan konsolidasi dengan pengurus yang baru ditunjuk sebagai pengurus oleh DPD KNPI Sumut. Menurutnya, ada beberapa agenda yang dalam waktu dekat dilaksanakan untuk membentuk kepengurusan DPD KNPI Kota Padangsidimpuan yang defentif.

“Agendanya seperti, audiensi dengan Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Jualiani Prihartini, dan termasuk bagi-bagi sembako,”ujarnya.

Berikut nama-nama yang ditunjuk sebagai pengurus karateker DPD KNPI Padangsidimpuan
1. Ketua, Toto Malandow Harahap S.E.,M.Si
2. Wakil Ketua, Dr Habib Rahmansyah M.Hum
3. Wakil Ketua, Indra Jualiansyah Pohan
4. Sekretaris Khoirul Salam Batubara
5. Wakil Sekretaris, Takdir Alisahbana Nasution
6. Wakil Sekretaris, Irham Ritonga
7. Bendahara, Lukman Hakim Daulay
8. Muhammad Kamil Siregar SH (anggota)
9. Hayatullah Khoemeni Harahap SH (anggota)
10. Arya Satria Graha (anggota)
11. Anwar Wahyudi Hasibuan (anggota)

(zn)

  • Bagikan