JAKARTA (LENSAKINI)-Kongres Persatuan menjadi solusi atas konflik di tubuh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI). Direncanakan, kongres tersebut dilaksanakan pada tahun 2025.
Kesepakatan itu dicapai melalui negosiasi maraton di Jakarta, Jumat (16/5) kemarin malam, antara Ketua Umum PWI hasil Kongres Bandung, Hendry Ch Bangun, dan Ketua Umum PWI hasil Kongres Luar Biasa, Zulmansyah Sekedang.
Sebagai informais, Hendry terpilih sebagai Ketua Umum PWI melalui Kongres Bandung, 27 September 2023 lalu. Kurang dari setahun atau pada awal 2024, PWI dilanda konflik internal, yang berbuntut Kongres Luar Biasa (KLB) di Jakarta, 18 Agustus 2024. KLB PWI memilih Zulmansyah secara aklamasi sebagai Ketua Umum.
Dikutip dari Detik.com, berbagai usaha mediasi dilakukan untuk mendamaikan kedua pihak. Hingga akhirnya kesepakatan tercapai pada Jumat malam kemarin untuk menggelar kongres persatuan demi menyelesaikan konflik.
Anggota Dewan Pers Dahlan Dahi memediasi kesepakatan itu. Hendry dan Zulmansyah menuangkan poin-poin kesepakatan dalam dokumen bermaterai yang diberi nama ‘Kesepakatan Jakarta’.
Negosiasi berlangsung selama sekitar empat jam antara Hendry dan Zulmansyah. Dahlan, yang duduk di tengah-tengah kedua tokoh pers itu, menjadi mediator.
Negosiasi berlangsung sangat alot di beberapa poin, disertai debat panas. Namun, beberapa kali terdengar suara tawa yang keras.